Kanwil Bea Cukai Maluku Gelar Apel Khusus Peringatan HUT Bea Cukai ke-78

oleh -4928 Dilihat

MasarikuOnline.Com, Ambon – Kanwil Bea Cukai Maluku menggelar Apel Khusus Peringatan Hari Ulang Tahun (HUT) Bea Cukai yang Ke-78 tahun 2024 yang dipimpin oleh Kepala Bidang Penindakan dan Penyidikan, Wasis Jatmika, yang berlokasi di lapangan Bea Cukai Ambon, pada Jum’at (11/10/2024).

Dengan mengambil tema “Berkarya Bersama Membangun Bangsa,” apel khusus dalam rangka HUT Bea Cukai ini di hadiri oleh seluruh pejabat dan pegawai di lingkungan Kanwil Bea Cukai Maluku dan Bea Cukai Ambon.

Hadir juga dalam apel sebagai tamu undangan, Kepala Perwakilan Kementerian Keuangan Provinsi Maluku, Teddy Suhartadi Permadi, dan kepala-kepala satuan kerja di lingkungan Kementerian Keuangan Provinsi Maluku.

Wasis Jatmika, saat membaca amanat dari Menteri Keuangan RI mengatakan, Pemerintah, masyarakat, dan dunia usaha harus bersinergi untuk mencapai tujuan yang sama, yaitu membangun Indonesia yang lebih kuat, mandiri, dan sejahtera.

Menurutnya, usia 78 Bea Cukai sudah cukup matang bagi sebuah institusi yang memegang peran penting dalam memfasilitasi perdagangan dan industri, menjaga perbatasan dan melindungi masyarakat dari penyelundupan dan perdagangan ilegal, dan mengoptimalkan penerimaan negara.

Wasis Jatmika menambahkan, Dari sisi Penerimaan Negara, selama periode 2014-2023, realisasi penerimaan Bea Cukai terus tumbuh dari tahun 2014 sebesar 162 triliun menjadi 286 triliun pada tahun 2023, dengan rata- rata pertumbuhan 6% setiap tahun. Ini adalah capaian yang luar biasa mengingat tantangan besar yang dihadapi. Bahkan dalam situasi krisis global, Bea Cukai tetap mampu menjaga penerimaan negara tetap tumbuh. Hal ini menunjukkan kemampuan adaptasi yang kuat dalam menghadapi situasi kritis.

Dalam 10 tahun terakhir, penindakan yang dilakukan oleh Bea Cukai terus mengalami peningkatan rata-rata 25% setiap tahunnya. Penindakan ini dilakukan terhadap barang-barang ilegal yang dapat merusak perekonomian nasional dan mengancam keselamatan NPP dengan total BHP sebanyak 5,3 ton. Penindakan ini tidak hanya menyelamatkan jutaan nyawa, tetapi juga berkontribusi pada penghematan biaya rehabilitasi sebesar Rp 12,02 triliun.

Dari sisi Trade Facilitator, Bea Cukai memiliki program National Logistic Ecosystem (NLE) yang sudah terimplementasi di 46 pelabuhan dan 6 bandara, melibatkan lebih dari 15 Kementerian/Lembaga (KL), sehingga menciptakan ekosistem yang terintegrasi dan efisien.

Saya berharap pada hari Bea Cukai yang ke-78 ini, seluruh jajaran Bea Cukai memiliki semangat baru. Semangat untuk terus menjaga kredibilitas Bea Cukai, semangat untuk memperbaiki institusi bea dan cukai, semangat untuk menjaga dan terus memupuk kebaikan.

“Jalankan tugas negara itu secara loyal, dedikatif, professional, dengan integritas dan sepenuh hati, serta keikhlasan tinggi, untuk memperlihatkan bahwa kita memang bagian dari negara dan bangsa Indonesia, dan kita tidak pernah lelah mencintai Indonesia,” Pungkasnya. (**)

 

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

No More Posts Available.

No more pages to load.